Kualifikasi Motogp Estoril, Cuaca Buruk, Hasil FP Jadi Starting Grid

Lagi-lagi cuaca buruk mengganggu jalannya Motogp yang berlangsung di Sirkuit Estoril. Setelah kemarin hujan lebat plus angin kencang mengacaukan sesi FP1 hingga sesi latihan dibatalkan, kini kembali hujan lebat memaksa sesi kualifikasi yang rencana di gelar siang tadi. Dengan dibatalkannya sesi kualifikasi ini, maka terpaksa starting grid untuk balapan besok diambil dari hasil Latihan bebas yang digelar saat kondisi trek kering.

Dalam sesi latihan bebas, Jorge Lorenzo berhasil mencatatkan namanya di urutan teratas dalam catatan waktu terbaik sesi latihan bebas Estoril. Sementara posisi kedua ditempati pembalap Amerika, Nicky Hayden diikuti calon rekan setimnya di Ducati, Valentino Rossi. Casey Stoner mencatat waktu terbaik keempat dan berhak start dari grid kedua, Ben Spies akan menemani Stoner di grid kedua dengan mencetak waktu terbaik kelima disusul Marco Melandri di posisi keenam.

Starting Grid Motogp Estoril 2010…

Pos No. Rider Bike Time Diff Diff Previous
1 99 Jorge LORENZO YAMAHA 1’48.522
2 69 Nicky HAYDEN DUCATI 1’48.657 0.135 0.135
3 46 Valentino ROSSI YAMAHA 1’48.883 0.361 0.226
4 27 Casey STONER DUCATI 1’49.061 0.539 0.178
5 11 Ben SPIES YAMAHA 1’49.721 1.199 0.660
6 33 Marco MELANDRI HONDA 1’49.784 1.262 0.063
7 4 Andrea DOVIZIOSO HONDA 1’50.007 1.485 0.223
8 14 Randy DE PUNIET HONDA 1’50.043 1.521 0.036
9 5 Colin EDWARDS YAMAHA 1’50.313 1.791 0.270
10 58 Marco SIMONCELLI HONDA 1’50.500 1.978 0.187
11 41 Aleix ESPARGARO DUCATI 1’50.787 2.265 0.287
12 26 Dani PEDROSA HONDA 1’50.824 2.302 0.037
13 65 Loris CAPIROSSI SUZUKI 1’51.518 2.996 0.694
14 19 Alvaro BAUTISTA SUZUKI 1’52.734 4.212 1.216
15 40 Hector BARBERA DUCATI 1’54.073 4.609 0.397
16 7 Hiroshi AOYAMA HONDA 1’53.317 4.795 0.186
17 71 Carlos CHECA DUCATI 1’53.933 5.411 0.616

Nah, itu tadi starting grid buat balapan besok yang kemungkinan akan disiarkan langsung oleh Trans7 sejak pukul 17.00 WIB, dan untuk Motogpmania di Solo dan sekitarnya bisa ikut nonton bareng Motogp di lapangan Kottabarat, Solo. Semoga besok tidak diganggu hujan lagi, jadi balapan bisa berlangsung lancar dan seruuu..

Semoga bermanfaat 🙂

One response to “Kualifikasi Motogp Estoril, Cuaca Buruk, Hasil FP Jadi Starting Grid

  1. nonton bareng neng SS wae
    😎

Leave a comment