Hasil FP1 Motogp Sachsenring : Rossi Back To Bussiness, Pedrosa Terdepan

Wew, telat deh laporan FP1 gara-gara semalem mata ngantuk 😦

Motogp Sachsenring memang baru berjalan sesi Free Practice 1 kemarin, tapi banyak cerita yang mestinya kau saksikan jadi kejutan di Free Practice 1 seri ke musim 2010 ini. Satu diantaranya adalah kembalinya Sang Maestro Valentino Rossi setelah absen selama 4 seri gara-gara kecelakaan di Mugello 6 minggu silam, Pastinya para Motogpmania yang merindukan aksi-aksi Rossi udah gak sabar liat gimana comeback Rossi di Motogp kan…



Pedrosa jadi yang tercepat dalam sesi Free Practice 1 di Sirkuit yang dulu pernah jadi saksi kecelakaan hebatnya hingga harus absen beberapa race. Calon rekan setim Pedrosa, Casey Stoner berhasil membuntuti di posisi kedua dan pembalap Ducati lain, Nicky Hayden menjadi pelengkap pewarna merah-merah di 3 besar dengan meraih posisi ketiga. Dimana nih pembalap Yamaha yang biasanya nangkring di 3 besar? Justru Ben Spies-lah pembalap Yamaha yang berhasil meraih posisi 4 di FP1 ini diikuti Si Kribo, Marco Simoncelli yang meraih posisi kelima. Serta dua pembalap yang taun lalu bersaing ketat hingga last lap, Lorenzo dan Rossi secara berurutan hanya meraih catatan waktu keenam dan ketujuh.

Dengan hasil Free Practice ini, bisa kita lihat bahwa meski absen selama 4 seri dan masih dengan bantuan tongkat penyagga untuk berjalan, Rossi sudah mampu kembali menuai hasil lap yang cukup kompetitif dibanding pembalap lain. Sementara Pedrosa sepertinya memang ingin menguasai sirkuit Sachsenring, kita ingat 2 taun lalu dia berhasil memimpin jauh di depan sebelum dia mengalami kecelakaan di tikungan pertama dan harus absen di beberapa seri berikutnya. Duo Ducati tampaknya juga siap mengancam setelah puasa juara di musim 2010 ini bersama Stoner dan Hayden.

Nih hasil lengkap Free Practice 1 Motogp Sachsenring Jerman :

Pos No. Rider Bike Time Diff Diff Previous
1 26 Dani PEDROSA HONDA 1’22.521
2 27 Casey STONER DUCATI 1’22.795 0.274 0.274
3 69 Nicky HAYDEN DUCATI 1’22.983 0.462 0.188
4 11 Ben SPIES YAMAHA 1’23.189 0.668 0.206
5 58 Marco SIMONCELLI HONDA 1’23.204 0.683 0.015
6 99 Jorge LORENZO YAMAHA 1’23.224 0.703 0.020
7 46 Valentino ROSSI YAMAHA 1’23.244 0.723 0.020
8 14 Randy DE PUNIET HONDA 1’23.260 0.739 0.016
9 33 Marco MELANDRI HONDA 1’23.290 0.769 0.030
10 4 Andrea DOVIZIOSO HONDA 1’23.400 0.879 0.110
11 36 Mika KALLIO DUCATI 1’23.422 0.901 0.022
12 41 Aleix ESPARGARO DUCATI 1’23.430 0.909 0.008
13 5 Colin EDWARDS YAMAHA 1’23.440 0.919 0.010
14 65 Loris CAPIROSSI SUZUKI 1’23.589 1.068 0.149
15 40 Hector BARBERA DUCATI 1’23.599 1.078 0.010
16 19 Alvaro BAUTISTA SUZUKI 1’24.020 1.499 0.421
17 15 Alex DE ANGELIS HONDA 1’24.101 1.580 0.081

Tapi ingetttt, ini baru Free Practice 1 lho, memang biasanya sesi Free Practice 1 sering terjadi kejutan-kejutan, soalnya masih ada Free Practice 2, Qualifikasi Practice serta Race sesungguhnya nanti gimana… OK, tetep aja ikuti review Motogp di blog ini…

Salam Motogp
🙂

Source :
motogp.com
motomatters.com

19 responses to “Hasil FP1 Motogp Sachsenring : Rossi Back To Bussiness, Pedrosa Terdepan

  1. Pertamaxx..
    Go rossi.

  2. Premium..

  3. Solar..

  4. Minyak tanah..

  5. wong edan tena ki rossi

    btw melu -melu ah
    ***Tabung gang 12 kg**
    pake regulator dan selang bermutu
    mengurangi resiko bocor dan ledakan

  6. tak tmabahi pak de…
    batubara

  7. lengo pet alias minyak tanah

  8. opo meneh yoooo….? 😀

  9. si pendekar kaki pincang….xixixiix :mrgreen:

  10. walah2 pakde Maskur postingnya bnyk bener 😀

  11. *posting*apa*komen*

Leave a comment