Suzuki TL1000, Simbahnya Suzuki FXR 150 yang Usianya Pendek

Lhoh, simbah kok usianya pendek, gimana tuh? Baca dulu… 🙂

Ngomong-ngomong soal tunggangan saya, Suzuki FXR 150, ternyata ada salah satu moge keluaran Suzuki yang desainnya ya sealiran dengan FXR 150 lho, yaitu Suzuki TL1000s. Lekukan bodi yang masih membulat, serta headlamp dengan 2 lampu mirip FXR, kemudian fairing setengah telanjang, alias half fairing membuat beberapa pemilik FXR menyebut FXR merupakan mini TL1000s. 🙂

Dengan dibekali mesin V-Twin berkubikasi 996cc, Suzuki Tl1000S memiliki power sebesar 134 HP pada putaran 8500 rpm dan torsi 105 N·m pada 800 rpm. Moge satu ini tergolong berat, karena bobot kosong motor ini adalah 187 kg, dengan dimensi 2.070 mm dan 710 mm. Denger-denger, di salah satu komentar di blog Mbah Dukun konsumsi bensinnya terhitung boros, bahkan 1 liter premix hanya cukup untuk memutari Sentul 1 lap saja! 😯 Bisa dibayangkan kalo kehabisan bensin di tengah hutan, serasa dorong truk! :mrgreen:

Oiya, coba perhatikan suspensi belakang Suzuki TL1000S ini, letak shock belakangnya unik, yaitu terletak di sebelah kanan mesin. Hal ini dikarenakan mesin TL1000S yang menggunakan konfigurasi V-twin membuat ukuran mesin lebih memakan banyak tempat daripada mesin inline biasa, sehingga Suzuki kudu pinter-pinter untuk mendesain shock belakang agar kestabilan motor tidak terganggu. Maka diletakkanlah shock belakang tersebut di sebelah kanan. Wow, aneh juga ya.. Untuk kestabilan saya rasa Suzuki juga tidak main-main dalam memperhitungkannya 🙂 Desain shock belakang seperti ini juga diaplikasikan di sodaranya, TL1000R dan ternyata desain seperti ini juga digunakan di mobil Formula 1!

Usia edar Suzuki TL1000S ternyata relatif pendek lho, gak sampe 5 taun, yaitu diperkenalkan dari tahun 1997 dan diskontinyu pada tahun 2001. Kalo Kata mbah dukun di artikelnya sih, katanya Motor ini sering disebut si Widow maker 😯 Kenapa? Katanya sih bobotnya yang terhitung berat (187 KG !) dengan power 134 HP bikin motor ini susah dikontrol dan sering mengakibatkan kecelakaan fatal. Oiya, Suzuki FXR 150 juga lahir diskitar tahun itu, apakah ada hubungannya ya dengan desain TL1000S ini? Mungkin kayak simbah dengan cucu kali ya…xixixi :mrgreen:

Suzuki TL1000s merupakan salah satu varian dari TL series, karena TL1000s mempunyai sodara kembar, yaitu Suzuki TL1000R yang tampil dengan tampang lebih sporty melalui balutan full fairing, serta warna atraktif khas moge Suzuki. Tahun lahir TL1000R sendiri setahun lebih muda dari Tl1000S, yaitu pada tahun 1998 dengan usia lebih lama setahun karena baru diskontinyu pada tahun 2003. Sebagai pengganti TL series, Suzuki melahirkan sang suksesor TL, Suzuki SV1000S yang juga sama-sama sangarnya.

Spesifikasi Lengkap Suzuki TL1000s
Manufacturer Suzuki
Production 1997–2001
Class Sport bike
Engine Water cooled DOHC 996 cc (60.8 cu in) 90° V-twin
Power 125 hp (93 kW) @ 8500 rpm[citation needed]
Torque 105 N·m (77 ft·lbf) @ 8000 rpm[citation needed]
Transmission 6-speed, chain
Rake, Trail 23.7°, 3.7 in (94.5 mm)
Wheelbase 55.7 in (1,410 mm)
Dimensions L 81.3 in (2,070 mm)
W 28.1 in (710 mm)
Seat height 32.9 in (840 mm)
Weight 412 lb (187 kg)[citation needed] (dry)
Fuel capacity 17 l (3.7 imp gal; 4.5 US gal), 4.5 l (0.99 imp gal; 1.2 US gal) reserve

Sebenarnya ada satu gambar contoh modifikasi Suzuki TL1000s yang keren, tapi saya gak berani nampilin disini karena terlalu serem, langsung aja deh cek sendiri disini.

Salam coolrider fixer 🙂

21 responses to “Suzuki TL1000, Simbahnya Suzuki FXR 150 yang Usianya Pendek

  1. cocok untuk inspirasi modif Pulsar 220.. :mrgreen:

  2. wkwkwkkwkw..versi modife seremm…blogku ae ngk bisa nampilin..iso2 di hajar agen FPI iki :mrgreen:

  3. Konsumsi bensinnya 1:4 km dunk…

  4. sangar

  5. kalo tunggangan saya waktu masih SD adalah suzuki FR hehehehe nggak pake X motor inventaris ibuk saya yang pegawai BKKBN

  6. versi modifnya itu bukan widow maker, malah child maker… 😀

  7. berarti fxr 150 versi bonsai dari tl1000 ya?

  8. S A N G A R cucu ne TL malahan..

    *mlirik sing due Susi FXR 150 karo melet.. 🙂

  9. pendahulune gladius po udu sektor engine e yo?

  10. dulu katanya lho, liarnya si TL1000 selain karena power gede dan berat, handlingnya agak kacau karena desain rangka yang gak sesuai bobot dan power mesin CMIIW…plus, steering damper di setang yang juga bermasalah
    (reff dari otomotif tahun jebot 90an)

  11. pernah liat ni mongtor dimana ya.. lali….. :mrgreen:

  12. dilihat sekilas framenya mirip suzuki gladius ya? 😀

  13. si oom as varioputiih

    mesinnya seksi oom 🙂

  14. abisan…
    motornya ribet!!!
    kesannya kayag motor ga berguna..

  15. Kalo ke Jokja musti bawa SPBU dong…………..

  16. TL-itu mesin liar dan handlingna sulid…serta getaran belebijan…..tp namanya Suzuki Inovasi tiada henti….(motto lama)…smua tehnologinya dipake pabrikan manapun…..(siapa bilang teknologi big-bang dan screamer itu punya honda)….thx..to Maha guru mendiang Michael Iskandar (om Chia)…..trimakasih atas Ilmu dan motivasi darimu….Doa`kami slalu menyertaimu….

  17. ini motor kan yang ada di film dealova kalau ane kaga salah

Leave a comment