Andai Rossi Pindah Ke Suzuki…

Wahhh, rumor soal bang Rossi lagi anget-angetnya lagi nih. Tau sendiri kan gimana sepak terjang Rossi selama paruh musim ini bersama Ducati? Bisa dibilang ini adalah musim terburuk selama karier Rossi dengan catatan terbaik podium tiga di Le Mans dan selebihnya doi hanya mampu bersaing di papan tengah bersama pembalap-pembalap tim satelit.

Nah, rumor pun bermunculan mulai dari candaan rekan senegera Rossi, Marco Melandri bilang kalo Rossi udah dikontak Honda Gresini Motogp. Dan sudah dibantah Rossi dengan balik mencandai Melandri, saya pun gak percaya juga, aneh sih seorang jawara dunia 9 kali menyerah begitu saja karena sampe kini belum mampu menjinakkan Ducati, sefrustasi apapun Rossi sepertinya doi tidak akan menyerah secepat ini. Apalagi dulu Rossi begitu dendam dengan Honda yang dianggap kurang menghargai pembalapnya.

Nah, terlepas dari rumor tersebut, saya malah berandai-andai Rossi pindah ke Suzuki! Ya, kemarin saya pas bikin artikel tentang butuhnya Suzuki pada seorang “John Hopkins baru”, saya sudah berpikir seandainya Rossi pindah ke Suzuki, tentu doi bukan cuma jadi John Hopkins baru, tapi “Kenny Roberts baru” yang bisa membawa kemenangan buat Suzuki.

Coba dilihat secara teknis, sebenarnya motor Suzuki bisa bersaing di barisan depan kok seandainya ada pembalap yang punya skill dewa, bermental kuat serta mampu mengembangkan motor. 4 tahun lalu, tepatnya di tahun 2007 dimana musim pertama kalinya Motogp menggunakan mesin 800cc, suzuki berhasil mendudukkan John Hopkins di posisi 4 klasemen akhir, di belakang 3 pembalap alien, Stoner, Pedrosa dan Rossi. Kemudian Masih segar pula di ingatan kita dimana Rossi dipermalukan Bautista di Sachsenring, kemudian juga saat Bautista bisa nguntit Rossi di Laguna Seca dan Brno kemarin sebelum dihentikan oleh kesialan Bautista yang ndlosorrr ke gravel. Suzuki GSV-R terlihat begitu stabil di tikungan dan mampu mengimbangi Rossi dengan GP11.1-nya. Seandainya GSV-R dibesut oleh pembalap dengan skill kelas wahid macam Rossi, pasti sangat cocok dan tentunya sekaligus dikembangkan menjadi motor yang lebih kuat layaknya YZR-M1 dulu yang kini jadi motor yang cukup disegani di Motogp.

Sementara dilihat dari sisi non-teknis, memang Suzuki kudu keluar biaya banyak dahulu untuk merekrut seorang Rossi. Namun lihat efek domino setelah nanti Rossi berseragam Suzuki, Yamaha dan Ducati sudah membuktikan khasiat Rossi dari sisi sponsor penjualan. Liat aja Yamaha setelah ditinggal Rossi jadi kesulitan nyari sponsor dan akhirnya tampil “polos” di Motogp. Meski prestasi Rossi tak mengkilap seperti dulu, saya yakin kok daya tarik Rossi masih tetap nomor satu. So meski harus keluar uang banyak dulu untuk mengontrak Rossi, dipastikan Suzuki akan mendapat imbal balik dari sponsor ataupun penjualan produknya.

Sekedar intermezzo dan pengandai-andaian saja dari saya tentang pembalap dan pebrikan jagoan saya ini. Siapa tau jadi kenyataan? Hehehe 🙂

Salam coolrider fixer
“met nunggu buka puasa”

18 responses to “Andai Rossi Pindah Ke Suzuki…

  1. Titan naik harga…

  2. Joss tentunya

  3. mugo2 di 😀

  4. Asline gurung tak woco. Xi xi xi kesusu magriban.. Baca dulu ahh…

  5. po wani mbayar, po kuat

  6. Stoner aja..
    Kata Alberto Puig “seorang stoner bahkan dengan suzuki mampu tampil yang tercepat’. it’s not the bike,it’s the rider.

  7. dengan performa rossi sekarang ane kira biaya ngontrak rossi ga akan semahal dulu lagi. kemungkinan bisa sepertiganya aja. 5 juta dolar sekelas stoner waktu di ducati.

  8. Intine gledekanku bakalan tak templeki nomer 46 😀

  9. sing jelas kalo ada rossi disusuki pasti akan ada FXR nyang ditempelin nomor 46 dibody nya 😀

  10. sepertinya tidak mungkin gan
    secara Suzuki ga sanggup mengontrak Rossi yang sangat mahal

Leave a comment