Preview Motogp Assen 2011, Sudah Saatnya Simoncelli Juara!

Oke Para pecinta Motogp, Musim 2011 sudah memasuki seri ketujuh dimana bakal diselenggarakan di Sirkuit TT Assen Belanda. Gak seperti sirkuit-sirkuit lain yang biasanya race di hari minggu, TT Assen menyelenggarakan race pada hari Sabtu alias malem minggu aktu Indonesia, karena pada hari minggu dilarang menyelenggarakan rame-rame karena untuk acara keagamaan, maka dari TT Assen sering disebut katedralnya Motogp.

Langsung saja saya bahas peluang-peluang pembalap pada race nanti siapakah yang bakal menggondol juara disini. Berdasarkan hasil kualifikasi dan latihan bebas kemarin, Simoncelli berhasil menguasai seluruh 3 yang sekaligus dan perlu dicatat, Simoncelli berhasil mencatat waktu tercepat dalam kondisi hujan dan kondisi cerah. Nah, dengan hasil ini saya simpulkan kalo Super Sic memang sudah waktunya juara. Sepanjang musim ini Simoncelli selalu mengalami kesialan yang sering disebabkan karena kesalahannya sendiri, padahal performanya sedang on fire dan sering bertarung di barisan depan.

Kali ini Simoncelli pasti sudah belajar dari kesalahan-kesalahan sebelumnya, doi pasti gak mau mengulangi kecerobohannya. Selain mendapat kritikan dari bosnya, doi juga mendapat wejangan dari seniornya, Valentino Rossi. Dengan perolehan pole position untuk race nanti dipastikan peluang Simoncelli untuk menjuarai Sirkuit Assen semakin terbuka, dengan syarat doi tidak terlalu hati-hati seperti pas di Catalunya atau malah lagi-lagi bikin kesalahan seperti kebiasaannya.

Sementara Ben Spies yang bertekad untuk menebus kesalahannya setelah gagal finish di Silverstone seri kemarin menempati posisi kedua dengan selisih suangat tipisss dengan Simoncelli, doi bakal mendapat tantangan untuk mempertahankan posisinya dari sang pemuncak klasemen, Casey Stoner dan juga rekan setimnya, Jorge Lorenzo yang start dari posisi ketiga dan keempat. Begitu juga dengan Stoner dan Lorenzo yang sedang berebut posisi puncak klasemen pasti tidak bakalan merelakan begitu saja podium dua diambil oleh Spies. Saya prediksikan pertempuran di barisan depan bakal berlangsung seru, karena disini kecepatan semua pembalap terlihat berimbang antara Simoncelli, Spies, Stoner dan Lorenzo.

“pusing ane gan, start dari posisi 4”

Eitt, jangan lupakan Valentino Rossi yang dibekali perangkat terbaru dari Ducati yang sepertinya adalah sumbangsih ide dari Rossi, yang sangat terlihat adalah swing-arm, knalpot dan enjin baru. Meski Rossi cuma start dari posisi 11, bukan tidak mungkin dia mampu merangsek ke posisi lima besar seperti biasanya. Masih layak ditunggu nih penampilan terbaik Rossi seperti saat di Yamaha dulu, saya prediksikan Rossi mampu merangsek setidaknya masuk posisi 5 besar.

“nih Rossi ngreyen onderdil baru”

Oke, itu sedikit preview Motogp yang bakal diselenggarakan nanti jam 17.00 WIB dimulai dengan kelas Moto2 terlebih dahulu yang sayangnya batal mencatat sejarah dimana untuk pertama kalinya pembalap wanita ikut kejuaraan Moto2, yaitu Elena Rosell karena doi gagal masuk waktu toleransi kualifikasi. Yang jelas Selamat menikmati hiburan di akhir pekan dari balapan paling bergengsi di dunia, Motogp 2011 di Sirkuit TT Assen.

Semoga bermanfaat 🙂

Salam coolrider fixer

foto ambil dari motomatters.com dan motogp.com

Update : Ternyata kondisi cuaca di Assen hujan, race nanti jadi sulit diprediksi

One response to “Preview Motogp Assen 2011, Sudah Saatnya Simoncelli Juara!

Leave a comment